Pembangunan Patung Garuda Wisnu Kencana atau GWK akhirnya benar-benar rampung. Setelah harus menunggu 28 tahun, patung yang dibangun pertama kali saat era Presiden Soeharto bisa berdiri tegak saat Pemerintahan Joko Widodo.
Dilansir dari detik.com (8/1/2018) patung setinggi 121 meter tersebut akan diresmikan pada 17 Agustus mendatang. GWK menjadi patung Garuda tertinggi di dunia, bahkan lebih tinggi dari landmark terkenal Amerika Serikat, Patung Liberty.
ceritadarijalan.com
Belum juga diresmikan, patung ini telah menjadi salah satu lokasi tujuan wisata favorit di Bali. Para turis banyak yang terkagum-kagum dengan keberadaan patung yang ikonik ini.
Rampungnya GWK diproyeksikan bisa menyumbang jumlah turis lebih banyak ke Indonesia pada tahun-tahun mendatang. Diketahui, pada 2019 mendatang Indonesia menargetkan bisa dikunjungi oleh 20 juta turis mancanegara.
tribunnews.com
Sebagai informasi tambahan, seperti dilansir dari detik.com (8/1/2018) pembangunan GWK pertama kali dilakukan pada 1997 silam, setelah mendapat persetujuan dari Presiden Soeharto ada awal 1990.
Pembangunan tidak langsung berupa landmark seperti saat ini, namun dicicil beberapa bagian terlebih dahulu seperti kepala, badan dan tangan. Kendati memiliki ketinggian 121 meter, namun patung ini dibangun di atas Bukit Ungasan setinggi 271 meter, sehingga bisa dilihat dari sebagian besar penjuru Bali termasuk Bandara Ngurah Rai.
Baca Sumber