Baru-baru ini publik dihebohkan dengan cara wudhu cawapres nomor urut 02, Sandiaga Salahudin Uno. Saat hendak menunaikan ibadah salat, Sandi mengambil air wudhu terlebih dahulu.
Kebetulan, di tempat wudhu itu (tampaknya) tidak disediakan air keran melainkan air yang ada di bak. Mantan wakil gubernur DKI Jakarta ini kemudian mengambil air dengan menggunakan gayung.
Bukannya dikucurkan layaknya keran dan mengambil air baru dari bak, Sandi malah mencelupkan tangannya berulang kali ke gayung tersebut. Hal itulah yang membuat publik menilai cawapres nomor urut 02 ini salah dalam hal tata cara berwudhu.
Mahfud MD menasihati
merdeka.com (Mahfud MD)
Mahfud MD menyebut wudhu tidak boleh memakai air mustakmal sebagaimana yang dilakukan Sandi. mustakmal artinya air bekas pakai atau sudah tersentuh.
Kemudian, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini juga meluruskan beberapa gerakan wudhu Sandi yang dinilai salah.
liputan6.com (Mahfud MD)
“Secara fiqih yang dianut Aswaja pada umumnya wudhu tidak memakai air mustakmal kecuali sudah dua qulah. Yang diusapi air adalah seluruh wajah, bukan hanya pipi, hidung, mulut, dagu. Yang diusapi air telapak tangan sampai siku. Maaf, ini tata cara fiqih, bukan politik. Tak perlu dipolitisir,” tegas Mahfud, seperti yang dilansir di tribunnews.com (31/12/18).
Bagaimana pendapat Anda? Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.
Baca Sumber