Misteri 6 Kerajaan Gaib di Indonesia. Nomor 1 Dikenal Hampir di Seluruh Dunia

Hai UCers ketemu lagi dengan Dwi Septiawan di UCNews dengan kumpulan berita yang bermanfaat,menghibur, dan yang berhubungan dengan dunia mistis.

Nah pada kesempatan kali ini saya akan membagikan 6 kerajaan gaib yang ada di Indonesia. Oke langsung saja berikut ini 6 kerajaan gaib di indonesia:

1.Kerajaan Gaib Laut Selatan


Referensi pihak ketiga
Kisah kerajaan ghaib laut selatan memang sudah terkenal dan sangat kontroversial di Indonesia. Beberapa kecelakaan laut akibat keganasan ombak pantai selatan kerap dikaitkan dengan mitos keberadaan kerajaan ghaib ini. Kerajaan ini dikuasai oleh Nyi Roro Kidul yang biasa dijuluki dengan sebutan Ratu Pantai Selatan. Konon katanya setiap orang yang memakai baju berwarna hijau akan di jadikan pengikut Ratu Pantai Selatan. Hii seram ya, mungkin ada yang minat jadi pengikutnya?

2.Kerajaan Jin di Uwentira


Referensi pihak ketiga
Uwentira dipercaya sebagai kerajaan jin terbesar di Sulawesi Tengah. Berlokasi di daerah Kebon Kopi, di tengah hutan dimana terletak diantara kota Palu dan Parigil Mutong, Sulawesi Tengah.Pada tempat yang dipercaya merupakan gerbang masuk menuju kerajaan tersebut dibangun monumen berbentuk persegi panjang berwarna kuning keemasan. Kenapa diberi warna demikian ada yang tau?

3.Kerajaan Ghaib Paloh


Referensi pihak ketiga
Kerajaan Paloh merupakan kerajaan ghaib yang dihuni oleh kaum bunian dengan raja yang memimpin adalah raden Sandi. Pemimpin kerajaan yang dipercaya berada di kecamatan Paloh, kabupaten Sambas, Kalimantan Barat ini, konon masih memiliki ikatan darah dengan raja terdahulu yaitu dari kerajaan Sambas dan kerajaan Brunei.

4.Kerajaan Ghaib Alas Purwo


Referensi pihak ketiga
Alas Purwo adalah nama sebuah hutan lindung (taman nasional) yang berada di Banyuwangi, Jawa Timur. Di Alas Purwo ini dipercaya sebagai tempat keraton alias singgasana kerajaan jin terbesar di Indonesia. Keangkeran Alas Purwo ini tidak usah diragukan lagi banyak kejadia-kejadian mistis yang krap terjadi di Alas Purwo ini.

5.Kerajaan Ghaib Padang 12


Referensi pihak ketiga
Kerajaan ghaib Padang 12 juga merupakan kerajaan ghaib yang dihuni oleh kaum bunian, yaitu kaum kebenaran yang dipercaya memiliki kekayaan yang sangat banyak. Kenapa disebut Padang 12? Karena banyak kejadian ganjil di padang ini yang hanya terjadi di jarak km 12 saja. Banyak yang berpendapat bahwa kerajaan ini dihuni oleh makhlul astral yang baik hati dan membantu orang baik namun akan menyerang orang yang berniat jahat

6.Kerajaan Ghaib Pulomas


Referensi pihak ketiga
Kerajaan ghaib Pulomas berlokasi di rawa-rawa besar daerah Indramayu. Konon katanya Kerajaan ini memiliki tembok kokoh berlapis emas murni.Pemimpin kerajaan ini adalah jin sakti yang bernama raden Werdinata dengan mahapatihnya yang terkenal adalah mahapatih Jongkara yang memiliki gelar Kalasrenggi.

Nah itulah Sahabat UCers Beberapa Kerajaan gaib yang ada di Indonesia, ada yang ingin mengunjungi tempat tersebut?

Jangan lupa untuk klik Ikuti kemudian Like, Share, dan Comment supaya saya dapat menerbitkan artikel-artikel yang bermanfaat lainnya.

Sumber : kejadiananeh.com


Baca Sumber
close
==[ Klik disini 2X ] [ Close ]==